Tips Memilih Parfum Mobil

Tips Memilih Parfum Mobil


Mobil yang bersih dan wangi tentu membuat kita nyaman berada di dalamnya. Membersihkan mobil secara rutin kadang tidak cukup untuk membuat udara dalam mobil segar, kita juga perlu menaruh parfum atau wewangian dalam mobil untuk menghilangkan bau tidak sedap atau lembap. Ikuti beberapa tips memilih parfum mobil yang baik berikut ini.
1. Pilihlah parfum mobil dengan aroma alami, seperti aroma teh, kopi, pandan, atau kayu-kayuan karena jika memilih parfum dengan aroma yang mencolok bisa menyebabkan rasa pusing dan mual ketika menghirup baunya.

2. Taruh parfum pada tempat yang berpotensi mengeluarkan bau tidak sedap seperti pada bagasi belakang, di bawah bangku, atau pada sudut-sudut mobil Anda.

3. Parfum jenis spray atau liquid dalam kemasan botol sebaiknya digunakan ketika Anda hendak bepergian dan taruhlah di atas dashboard dan dekat AC.

4. Hindari parfum dari bahan gel karena kandungan silikon di dalamnya dapat meninggalkan efek atau noda kuning pada interior jika terkena panas matahari.

5. Jika terpaksa menggunakan parfum dari bahan gel, hindari meletakkannya dekat AC karena dapat menimbulkan kerak yang menyebabkan bau apek.

6. Buka seluruh pintu dan jendela mobil sebelum atau setelah menggunakan mobil agar sirkulasi udara dalam mobil lancar.